Minggu, 19 Agustus 2018

Review Film "Cheese In The Trap"

Film Cheese In The Trap ini merupakan adaptasi dari webtoon korea dengan judul yang sama. Cheese In The Trap mengusung cerita kehidupan di kampus.
Tokoh utama dalam cerita ini adalah Yoo Jung, yang diperankan oleh Park Haejin. Tokoh lainnya yaitu Hong Seol yang diperankan oleh Oh Yeon SeoSeo ,Baek In Ha dan Baek In Ho yang diperankan oleh Yoo In Young dan Park Ki Woong. Film ini bermula ketika Hong Seol merasa bahwa Yoo Jung seniornya di jurusannya mulai menunjukkan sikap yang berbeda dari tahun sebelumnya. Pada awalnya Yoo Jung yang merupakan mahasiswa populer, memiliki fisik dan kehidupan yang sempurna ternyata memiliki karakter yang menurut Hong Seol  tidak seperti yang orang lain lihat. 
Mengetahui akan hal itu, Yoo Jung menjadi bersikap dingin terhadap Hong Seol, sehingga Hong Seol berpikir bahwa Yoo Jung membencinya. Namun, semua hal tersebut berubah pada tahun berikutnya, ketika Hong Seol kembali kuliah setelah mengambil cuti. Yoo Jung yang dulunya sangat dingin dan terkesan membencinya berubah menjadi pria baik yang terus mendekatinya. 
Seiring berjalannya waktu, kisah romansa mereka berdua dan cerita-cerita yang melibatkan Yoo Jung mulai terungkap. Dari sinilah keanehan sikap dan cara berpikir Yoo Jung yang mengejutkan mulai terlihat. 
Menurut saya, film ini dibuat dan disajikan secara menarik. Genre dalam film ini juga tidak hanya berporos pada satu genre, tetapi mengandung banyak genre. Selain, romansa, film ini menyajikan genre misteri dan drama. Alur cerita yang tidak mudah ditebak juga menjadi keunikan film ini. Namun , bagi orang yang belum menonton dramanya, mungkin akan sedikit bingung dengan cerita yang disajikan. 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar